Panduan Cara Menanam Kunyit Yang Baik dan Benar

Panduan Cara Menanam Kunyit Yang Baik dan Benar – Sahabat Kebun, menanam kunyit yang mana merupakan bahan keseharian untuk memasak dan menjadikan bisnis yang sangat menjanjikan. Di samping itu selain dapat bermanfaat ternyata cara menanam kunyit cukup mudah.

Namun tidak berarti bahwa menanam kunyit tidak membutuhkan perawatan, tetap selama proses budidaya tentu harus dengan baik dan benar agar dapat memperoleh hasil yang berkualitas.

Selain itu karena mudah untuk dibudidayakan, kunyit mempunyai kaya akan manfaat bagi tubuh kita. Hal inilah yang menjadi peminat konsumen yang semakin meningkat pada tiap tahunnya.

Panduan Cara Menanam Kunyit Yang Baik dan Benar

Di Indonesia sendiri dalam pembudidayaannya berpusat di Jawa Tengah yang hasil panennya mencapai 12.323 kilogram per hektarnya yang menjadi bahan baku utama dalam produksi obat tradisional, semisal jamu. Selain dalam pembuatan jamu tanaman kunyi juga dipakai sebagai bahan utama dalam membuat bumbu masak, bahan baku pangana dalam industri peternakan dan kosmetik.

Untuk lebih lengakapnya mengenai cara menanam kunyit silahkan simak artikel Kebun berikut ini.

Memilih Bibit kunyit

Panduan Cara Menanam Kunyit Yang Baik dan Benar

Pertama dalam ham budidaya kunyi tentu memilih atau menentukan bibit yang terjamin kualitasnya. Hal ini bertujuan agar dapat memaksimalkan hasil panen yang baik. Perlu Anda perhatikan beberapa hal dalam memilih bibit kunyi, diantaranya yaitu:

  • Bibit kunyit berasal dari kunyit yang sudah berusia 7 sampai 12 bulan;
  • Pastikan bibit kunyit berasal dari indukan yang sehat, bagus, anti hama dan penyakit;
  • Pastikan pilihlah bibit yang sudah melewati dormansi/ diistirahatkan sebelum bibit tersebut ditanam;
  • Pilihlah Bibit kunyit yang mempunyai bentuk dan ukuran yang sama, dan pastikan warnanya juga seragam.

Menyemai Bibit

Penyemaian bertujuan agar bibit bisa tumbuh dengan secara maksimal dan petani agar lebih mudah dalam melakukan pengotrolan dan perawatan. Hal yang paling utama agar bibit bisa beradaptasi dengan mudah dilingkungannya. Agar dapat melakukan penyemaian bibit yang baik, perlu diperhatikan sebagai berikut:

  • Sebaiknya bibit kunyit diletakkan pada kisaran suhu ruangan, selama 30 – 45 hari dengan sirkulasi udara dan angin yang baik;
  • Anda juga dapat meletakkan bibit kunyit pada jerami dengan suhu ruangan;
  • Juga dapat direndam pada larutan ZPT selama kurang lebih 3 jam;
  • Setelah itu biarkan bibit kunyit sampai tumbuh tunas dan bibit siap untuk ditanam.

Media Tanam Kunyit

Selain dalam mempersiapkan dam memilih bibit, perlu juga melakukan persiapan media tanam. Persiapan Media tanam merupakan hal yang penting karena sebagai media tempat hidup dan berkembangnya kunyit sampai panen.

Perlu Anda pehatikan dalam mempersiapkan media tanaman, Anda dapat mempersiapkan bedengan terlebih dahulu dengan cara di bajak atau dicangkul. Alat yang diperlukan dalam mempersiapkan media tanam, yaitu sabit, cangkul dan pupuk kandang atau kompos, berikut ini langkah membuat media tanam:

  • Cangkul tanah yang akan dijadikan media tanama hingga menjadi gembur
  • Berikan pupuk kandang  atau pupuk kompos kering dan campur sampai merata
  • Buatlah  bedengan dengan lebar 60 sampai 100cm dan tinggi 15 sampai 50 cm dengan jarak bedengan 50 cm
  • Perlu diperhatikan drainase disekitaran bedengan

Pemindahan Bibit kunyit ke Media Tanam

Dalam melakukan pemindahan bibit kunyit ke media tanam, waktu yang terbaik yaitu pada awal musim hujan dan dapat dipanen pada musim kemarau. Agar dapat melakukan pemindahan bibit yang sudah bertunas, dapat Anda perhatikan langkah berikut ini:

  • Buatlah lubang dibedengan yang telah dipersiapkan, dengan ukuran 30 x 30 cm dengan kedalaman 60 cm;
  • Buatlah jarak antar lubang sekitar 60 cm;
  • Masukkan bibit kunyit yang telah bertunas pada lubang dan tutup dengan tanah;
  • Berikan juga pupuk kandang kering pada bagian atasnya.

Perawatan

Agar dalam budidaya kunyit bisa berkembang dan sesuai dengan apa yang diharapkan tentunya memiliki kualitas yang baik, tentu perlu dilakukan beberapa hal sebagai berikut:

Penyulaman

Bibit kunyit yang telah dipindahkan dalam media tanam sebaiknya dalam 1 minggu setelah tanam di lihat kembali. Bibit kunyit yang tidak berkembang dengan baik atau mati sebaiknya segera di ganti dengan bibit lain.

Penyiangan

Lakukan penyiangan, dengan menyingkirkan tanaman pengganggu disekitaran tanaman kunyit agar tidak menghambat pertumbuhan. Proses ini dapat Anda lakukan pada usia tanaman kisaran 2 minggu..

Pembubunan

Terkadang dengan hujan kian menggerus tanah yang ada pada sekitaran bedengan, sebagai pengantisipasian Anda dapat melakukan penimbunan kembali. Hal ini bertujuan agar tidak terjadi genangan air yang disebabkan oleh hujan. Hal ini dapat Anda lakukan pada usia tanaman sekitar 3 sampai 4 bulan.

Pemupukan

Pemberikan pupuk yang mana hal penting sebagai penambah asupan nutrisi yang baik agar dapat menghasilkan panen yang berkualitas baik. Gunakan pupuk organik dengan jumlah perhektar sekitar 4-5 ton dengan jumlah tanaman 160.000.

Pengairan

Tanaman kinyit tidak terlalu menyukai tanah yang tergenang  air, sebab dapat menyebabkan umbi menjadi rusak. Oleh karena itu pentingnya drainase yang terdapat pada bedengan yang mengatur agar tidak terjadi genangan air pada sekitaran tanaman.

Penyemprotan

Anda dapat juga melakukan penyemprotan penyakit dan hama yang dapat menyerang tanaman kapan pun. Hal ini dapat dilakukan dengan memakai pestisida agar tanaman kunyi terhidar dari penyakit yang dapat menjadi pembusukkan pada umbinya.

Panen kunyit

Dalam proses yang paling ditunggu oleh para petani yaitu panen kunyit. Dalam bududaya kunyi dapat di panen dengan hasil yang baik sekitar umur 7 samapi 8 bulan. Tanaman kunyit yang sudah siap dipanen dapat dilihat dengan diri berubahnya daun yang awalnya berwarna hijau menjadi kuning atau layu.

Anda dapat memanennya menggunakan cangkul atau garpu untuk membongkar bedengan. Namun sebaiknya Anda melakukannya secara hati-hati dama membongkarnya.

Dalam menanam kunyir tidaklah terlalu sulit, cukup memperhatikan drainase agar tidak terjadi genangan. Dengan konsumsi kunyit yang semakin meningkat dari pertahunnya, menjadi kesempatan Anda untuk mencoba memasukan kunyit sebagai agribisnis Anda.

Demikian penjelasan mengenai Panduan Cara Menanam Kunyit Yang Baik dan Benar, semoga dapat bermanfaat dan menambah wawasan Anda.